Monday, 18 March 2019

Mobil Tangkinya Dibajak, Pertamina: Tindakan Kriminal!

Mobil Tangkinya Dibajak, Pertamina: Tindakan Kriminal!

Mobil Tangki Pertamina/Foto: Agung Pambudhy

Pihak PT Pertamina Patra Niaga menjelaskan aksi pembajakan mobil tangki BBM tidak ada kaitannya dengan dengan aksi unjuk rasa para Awak Mobil Tangki (AMT). Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Rudy Permana mengatakan bahwa aksi pembajakan merupakan tindakan kriminal yang harus dipertanggungjawabkan secara hukum.

"Tidak ada kaitan antara demo yang saat ini sedang dimediasi, aksi ini tetap merupakan tindakan melanggar hukum. Siapapun mereka, di mata hukum adalah tindakan kriminal. Mengganggu aset negara dan distribusi penyaluran BBM," ungkap Rudy, Senin (18/3/2019).

Untuk itu Rudy menyatakan pihaknya akan melakukan proses legal berupa jalur hukum dalam menangani masalah pembajakan ini.

"Proses legal tetap akan kami jalankan. Jalur hukum tetap kami jalankan," kata Rudy.

Lebih lanjut, pihaknya masih terus mengidentifikasi bukti yang sudah ada untuk menyimpulkan siapa pelaku pembajakan.

"Pelaku sedang diidentifikasi dari pengumpulan bukti-bukti yang ada. Alasannya mereka juga sedang digali," ungkap Rudy.

Sebelumnya, pagi tadi dua mobil tangki Pertamina dihadang dan dilarikan orang tak dikenal. Dua mobil itu dibawa ke depan Istana. 

Dua mobil tangki Pertamina dibajak sekitar pukul 05.00 WIB, Senin (18/3/2019). Kapasitas mobil tangki itu 32 kilo liter (KL). Dalam dua mobil tangki BBM itu berisi biosolar dalam kondisi penuh.

1 comment:

  1. ♠️♥️♦️♣️ TAIPANQQ ♣️♦️♥️♠️

    KARTU BOLEH BANDING, SERVICE JANGAN TANDING !

    Deposit Minimal Hasil Maximal !!! Jangan Menunda Kemenangan Bermain Anda !
    Segera Daftarkan User ID nya & Mainkan Kartu Bagusnya.

    Dengan minimal Deposit hanya Rp 20.000,
    1 user ID sudah bisa bermain 8 Permainan.
    BandarQ
    AduQ
    Capsa
    Domino99
    Poker
    Bandarpoker
    Sakong
    Bandar66

    Kami juga akan memudahkan anda untuk pembuatan ID dengan registrasi secara gratis.
    Untuk proses DEPO & WITHDRAW langsung ditangani oleh
    customer service kami yang profesional dan ramah.
    NO SYSTEM ROBOT!!! 100 % PLAYER Vs PLAYER

    Untuk info lebih jelas silahkan hubungi CS kami-Online 24jam !!
    • WA :+855 963 817 312
    • BBM : E314EED5
    Come & Join Us!

    Alternatif kami bos :
    TaipanqqBet,com
    TaipanDomino,com
    IstanaTaipan,com

    ReplyDelete

Dirawat Selama 8 Tahun, 3 Anak di Palembang Pilih Tinggalkan Ayahnya

Dirawat Selama 8 Tahun, 3 Anak di Palembang Pilih Tinggalkan Ayahnya Rachmat (49) tak menyangka ketiga anaknya, NR (15), MSR (13) da...